Rabu, 19 Oktober 2011

sekilas timnas

Piala Dunia FIFA

Indonesia pada tahun 1938 (di masa penjajahan Belanda) sempat lolos dan ikut bertanding di Piala Dunia 1938. Waktu itu Tim Indonesia di bawah nama Dutch East Indies (Hindia Belanda), peserta dari Asia yang pertama kali lolos ke Piala Dunia. Indonesia tampil mewakili zona Asia di kualifikasi grup 12. Grup kualifikasi Asia untuk Piala Dunia 1938 hanya terdiri dari 2 negara, Indonesia (Hindia Belanda) dan Jepang karena saat itu dunia sepak bola Asia memang hampir tidak ada. Namun, Indonesia akhirnya lolos ke final Piala Dunia 1938 tanpa harus menyepak bola setelah Jepang mundur dari babak kualifikasi karena sedang berperang dengan Cina.
Pemain Hindia Belanda di Piala Dunia 1938, saat melawan Hungaria

[sunting] Pertandingan melawan Hongaria

Pada 5 Juni 1938, sejarah mencatat pembantaian tim Hungaria terhadap Hindia Belanda. Mereka bermain di Stadion Velodrome Municipale, Reims, Perancis. Sekitar 10.000 penonton hadir menyaksikan pertandingan ini. Sebelum bertanding, para pemain mendengarkan lagu kebangsaan masing-masing. Kesebelasan Hindia Belanda mendengarkan lagu kebangsaan Belanda Het Wilhelmus. Karena perbedaan tinggi tubuh yang begitu mencolok, walikota Reims menyebutnya, "saya seperti melihat 22 atlet Hungaria dikerubungi oleh 11 kurcaci."
Meski strategi tak bisa dibilang buruk, tapi Tim Hindia Belanda tak dapat berbuat banyak. Pada menit ke-13, jala di gawang Mo Heng bergetar oleh tembakan penyerang Hongaria Vilmos Kohut. Lalu hujan gol berlangsung di menit ke-15, 28, dan 35. Babak pertama berakhir 4-0. Nasib Tim Hindia Belanda tamat pada babak kedua, dengan skor akhir 0-6. Pada saat itu Piala Dunia memakai sistem knock-out.
Meskipun kalah telak, surat kabar dalam negeri, Sin Po, memberikan apresiasinya pada terbitan mereka, edisi 7 Juni 1938 dengan menampilkan headline: "Indonesia-Hongarije 0-6, Kalah Sasoedahnja Kasi Perlawanan Gagah".[4]
Setelah penampilan perdana itu, Indonesia tidak pernah lagi masuk babak pertama Piala Dunia FIFA, dengan hasil paling memuaskan adalah Sub Grup III Kualifikasi Piala Dunia FIFA 1986. Ketika itu Indonesia hampir lolos ke Piala Dunia 1986 tetapi Indonesia kalah di partai final kualifikasi melawan Korea Selatan dengan agregat 1-6.

atletico madrid

Thibaut Courtois Yakin Bisa Gantikan Peran David De Gea

Kiper muda Belgia itu tampil di tujuh pertandingan La Liga bersama Atletico Madrid dan lima di antaranya tanpa kebobolan...

Liga BBVA: Thibaut Courtois (Atlético de Madrid)
Getty
Penjaga gawang Atletico Madrid Thibaut Courtois menegaskan tekanan yang hadir dari fans sendiri tidak akan menggoyahkan upaya kerasnya untuk menghadirkan sukses bagi klub.
Kiper asal Belgia itu merapat ke Atletico dari Chelsea dengan status pinjaman jangka panjang dan dia mengerti jika fans berharap lebih darinya terkait kepergian David de Gea ke Manchester United.
"Saya tahu David kiper hebat. Sangat sulit memulai petualangan di Atletico dengan tekanan hebat dari fans yang terbiasa melihat aksi-aksi istimewa di bawah mistar gawang, tetapi saya tidak terpengaruh. Saya punya gaya sendiri," kata Courtois pada Europa Press.
"Sekarang saya berkostum Atletico dan akan membantu tim menembus peringkat empat besar."
Setelah beberapa lama bergabung, Courtois mengaku mulai mempertimbangkan masa tinggalnya di Spanyol dan dia senang bermain di Vicente Calderon.
"Saya senang bermain di sini, saya suka Atletico. Peminjaman saya hanya berlaku satu tahun, tetapi jika saya mau memperpanjangnya, opsi itu tetap terbuka," ungkapnya.
Kesempatan Courtouis bermain bersama Chelsea cukup tipis berkat ketangguhan Petr Cech namun dia bisa bersabar dan tidak keberatan dengan kemungkinan dipinjamkan klub hingga tiga musim ke depan untuk menggali pengalaman lebih banyak.
"Chelsea pernah menyebut saya bisa dipinjamkan hingga dua musim ke klub seperti Atletico. Kemudian satu tahun di tim Inggris seperti Fulham atau Tottenham untuk menyesuaikan kembali dengan atmosfer liga. Di tahun keempat status saya bakal kembali normal bersama Chelsea."
Sejauh ini kiper muda itu telah bermain di tujuh pertandingan Atletico di La Liga, lima di antaranya tanpa kebobolan.

transfer news

Liga Super Indonesia

BURSA TRANSFER PEMAIN

05/10/2011 Jadi Kiper Keempat Persib, Rizky Tetap Bangga
Rizky yang baru mengenyam pengalaman bersama Persib U-21, mengangap kontrak profesional yang baru dilakukannya bersama Persib senior merupakan sebuah penghargaan.
24/09/2011 Zulkifli Syukur Dan Hendra Ridwan Merapat Ke Bandung
"Zulkifli akan langsung tanda tangan kontrak malam ini setelah latihan, dan Insya Allah Hendra Ridwan pun akan bergabung," ujar Umuh Muhtar. (simamaung)
21/09/2011 Zulkifli Syukur Tiba di Bandung
"Rencananya Zulkifli akan berangkat ke Bandung pagi, dan akan langsung menandatangani kontrak. Kami berharap dia bisa secepatnya mengikuti latihan bersama pemain lainnya," kata Umuh dalam keterangan persnya di RM Sederhana, Jalan RE Martadinata Kota Bandung, Selasa (20/9/2011) (inilahjabar)
14/09/2011 Squad Persib 2011-2011
Kiper: Jendri Pitoy, Cecep Supriatna, Dadang Sudrajat
Belakang : Abanda Herman, Wildansyah, M Agung Pribadi, Maman Abdurachman, Jajang Sukmara, M Nasuha, Budiawan, Rian Permana, Dudi S, Anggi
Tengah: Hariono, Toni Sucipto, M Ilham, Eka Ramdani, Miljan Radovic, Atep, Aldi Rinaldi
Depan: Aliyudin, Zdarko Dragicevic, Airlangga Sucipto, Sigit Hermawan (FB Persib.Online)
12/09/2011 12 Pemain Persib dilepas
Tercatat ada 12 pemain yang dilepas Persib musim ini, yakni Markus Horison, Cristian Gonzales, Hilton Moreira, Matsunaga Shohei, Nova Arianto, Dias Angga Putra, Gilang Angga, Isnan Ali, Munadi, Jejen Zaenal Abidin, Yudi Khoerudin, dan Rahmat Afandi.
Pemain-pemain yang sudah pasti bahkan draf kontraknya sudah disiapkan. Mereka adalah kapten tim Eka Ramdani, Atep Ahmad Rizal, Hariono, Airlangga Sutjipto, Wildansyah, M Agung Pribadi, Rendi Saputra, Cecep Supriatna, Maman Abdurahman, Dadang Sudrajat, dan Siswanto, serta dua pemain asing, yakni Abanda Herman asal Kamerun dan Miljan Radovic dari Montenegro. (inilahjabar)
09/09/2011 5 Pilar Persija Bakal Direkomendasikan
Kelima pemain tersebut adalah penjaga Jendri Pitoy, M Ilham, M Nasuha, Toni Sucipto, dan Aliyudin.
"Kelima pemain itu sudah disepakati tim kecil. Tapi, kepastian mereka jadi diambil Persib atau tidak, akan sangat bergantung kepada pelatih dalam pertemuan besok (hari ini, red)," kata Umuh. Umuh sempat mengatakan kalau pemain yang dipertahankan hanya sekitar 50 persen dari komposisi tim musim lalu. "Yang dipertahankan ada sekitar setengahnya-lah," ucap Umuh. (klik-galamedia)
03/09/2011 3 Pemain Timnas Bakal Perkuat Persib Musim Depan
Ketiganya, yakni Muhammad Ridwan, Muhammad Nasuha, dan Toni Sucipto. Manajer Persib Umuh Muchtar menegaskan, saat ini manajemen sudah mengantongi nama-nama pemain top yang akan digaet musim depan. Pemain-pemain berkualitas tersebut sudah menyatakan ketertarikannya merumput bersama Persib. Bahkan sebagian sudah menerima uang panjer sebagai tanda jadi, agar tidak berpaling ke klub lain.
02/09/2011 Zdravco Dragicevic Calon Kuat, Greg Belum Ada Kepastian
Umuh pun menyebutkan nama seorang striker asal Montenegro, rekan Miljan Radovic yang pernah mengikuti seleksi bersama Persib pada paruh kedua Indonesia Super League (ISL) musim lalu. Dia adalah Zdravco Dragicevic yang diproyeksikan menggantikan Greg Nwokolo yang dikabarkan sudah memperpanjang kontrak dengan Persija Jakarta.

"Untuk striker asing sepertinya kita akan menerima tawaran dari temennya Miljan. Kualitas dia juga bagus. Kalau untuk Greg, belum ada kepastian," pungkasnya. (inilahjabar)
23/08/2011 Tak Ada Yang Pantas Gantikan Hariono
Satu lagi pemain yang dipastikan akan tetap mengenakan kostum Persib musim depan. Dia adalah seorang jangkar pertahanan Persib, Hariono. Demikian disampaikan anggota tim 4, Umuh Muchtar, yang ditemui di Stadion Manahan Solo saat menyaksikan laga amal Indonesia lawan Palestina, Senin(22/8). (simamaung)
16/08/2011 Jatah Satu Pemain Asia di Persib Masih Kosong
Satu slot jatah pemain asing Asia Persib Bandung rupanya masih belum terisi, setelah manajemen Persib menyatakan tidak memperpanjang kontrak gelandang enegok asal Jepang, Matsunaga Shohei.
Matsunaga Shohei & Hilton Moreira adalah dua pemain pertama yang dilepas Maung Bandung. (inilahjabar)
15/08/2011 6 Pemain Top Siap Merapat ke Persib Musim Depan
Greg Nwokolo, Muhammad Ridwan, Muhammad Nasuha, Muhammad Roby, Hamka Hamza dan Toni Sucipto masuk dalam buruan Persib, beserta mantan kiper timnas dan Persipura Jayapura Jendry Pitoy. (inilahjabar)
Persib Perpanjang Kontrak Miljan-Abanda
"Dari seluruh pemain yang ada, kami memang baru memperpanjang kontrak Miljan dan Abanda saja. Untuk pemain lainnya kami akan menunggu pelatih dan staf lainnya terbentuk dulu. Keduanya pemain bagus, jadi kami berikan jaminan kepada mereka untuk lebih dulu mendapat perpanjangan kontrak," kata Salah seorang Komisaris PT PBB Kuswara S Taryono. (inilahjabar)
Zdravco Dragicevic jadi Alternatif Greg Nwokolo
Umuh: "Buat cadangan saja, kalau gagal dapat Greg, kemungkinan kita akan lihat temannya Miljan dari Montenegro. Usianya memang masih muda 25 tahun, posisinya striker. Mudah-mudahan bagus,” (inilahjabar)
10/08/2011
Umuh : "Miljan dan Abanda tidak akan kami lepas. Selama ini, kami (manajemen Persib) terus melakukan komunikasi dengan Miljan maupun Abanda. Dan mereka pun sudah sepakat untuk bertahan di Persib," (inilahjabar)

champion league

Preview Madrid vs Lyon: Kaka Berambisi Cetak Gol

Preview Madrid vs Lyon: Kaka Berambisi Cetak Gol
TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Ricardo Kaka sempat divonis habis setelah mengalami cedera berkepanjangan musim lalu. Kaka bahkan sempat diisukan bakal ditendang dari skuad Real Madrid karena dinilai kurang memberikan kontribusi.
Namun, seiring dengan perjalanan waktu kondisi Kaka berangsur membaik. Ini juga diikuti dengan kembali gemilangnya penampilan Kaka di lapangan.
Aksi gemilang Kaka setidaknya bisa dilihat pada penampilan terakhirnya kala Madrid menang 4-1 atas Real Betis akhir pekan ini. Gelandang serang asal Brasil itu turut menyumbang satu gol dan mendapat sambutan luar biasa dari Madridista yang memenuhi Santiago Bernabeu.
Cerita yang sama ternyata ingin kembali diulang oleh Kaka saat Madrid menjamu Olympique Lyon pada matchday ketiga laga lanjutan babak penyisihan grup D Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (19/10/2011) dini hari WIB.
"Laga berikutnya kami melawan Lyon, akan menjadi penting untuk kembali mencetak gol di pertandingan tersebut. Saya berpikir bahwa saya sangat menikmati peran terbaik saya dengan Real Madrid, itu semua karena saya merasa dalam kondisi baik," kata Kaka dilansir UEFA.com, Senin (17/10/2011).
Kaka memang mulai mendapatkan kepercayaan di skuad utama Madrid. Setelah pulih dari cedera panjang yang membuatnya jarang main di musim lalu, Kaka mengawali musim ini sebagai spesialis pengganti. Baru di pekan keempat La Liga ia diturunkan sebagai starter.
Ia kembali dimainkan di babak kedua di pekan kelima, tapi selalu dilibatkan sejak menit pertama lagi di empat pertandingan berikutnya termasuk di pertandingan terakhir Madrid di pentas Liga Champions melawan Ajax Amsterdam dua pekan lalu.
Performa terakhir Kaka di pentas Champions juga sangat menawan. Mantan gelandang AC Milan itu turut menyumbang satu gol dari empat gol yang diciptakan pemain Madrid lainnya. Total jumlah gol Kaka di semua kompetisi di awal musim ini sudah berjumlah tiga gol.
Kaka mengaku saat ini lebih tenang karena tidak terlalu dirisaukan posisinya bakal digusur Mesut Ozil. Sebaliknya, kehadiran dua playmaker itu justru membuat skema permanainan Madrid semakin dahsyat.
"Mesut Ozil dan saya bisa bermain bersama. Dia adalah pemain yang sangat cerdas. Kami telah memenangkan enam poin yang sangat penting di Grup D Champions. Sejauh ini kami sama- sama memikirkan perjalanan kami untuk melaju ke tahap berikutnya," ujar Kaka.
Laga melawan Lyon memang akan jadi ujian yang cukup berat buat Madrid untuk terus berkuasa di puncak klasemen grup D. Lyon bukanlah tim yang mudah ditaklukkan oleh Madrid. Wakil Perancis itu bahkan selalu menjadi batu sandungan bagi raksasa Spanyol tersebut.
Uniknya kedua tim ini seperti berjodoh selalu bersua di Liga Champions. Terhitung sudah sembilan kali kedua tim terlibat perseteruan sejak 2005. Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di babak 16 besar musim lalu dengan hasil Madrid sukses melewati adangan Lyon.
Kali ini kubu Lyon berhasrat kembali mempersulit jalan Madrid. Winger Lyon Michel Bastos menyebut laga melawan Madrid Rabu besok adalah saat yang tepat karena Lyon secara keseluruhan sedang berada pada puncak penampilan membanggakan.
"Ini akan menjadi laga pertama saya melawan Madrid karena saya selalu absen melawan mereka dua musim belakangan karena sanksi dan cedera. Pertandingan ini tiba saat yang tepat, kami sedang berada pada kepercayaan diri tinggi," kata Bastos.
Hasrat Bastos untuk menang atas Madrid tengah meninggi. Secara pribadi ia tengah berada pada bentuk permainan bagus setelah mencetak dua gol ke gawang Nancy di laga terakhir Lyon di kompetisi Liga 1 Perancis.
Lyon secara keseluruhan juga berada pada trek benar untuk bersaing di kompetisi tingkat Eropa. Lyon baru kalah dua kali di semua kompetisi musim ini dan belum terkalahkan di dua laga pembuka Champions. Lyon saat ini menempati posisi runner up grup D, berselisih dua poin dibanding Real Madrid.(*)


Rooney Borong Gol Lawan Otelul  

Wayne Rooney. AP/Tim Hales

Berita terkait


<a href='http://openx2.tempointeraktif.com/www/delivery/ck.php?n=a6f00733&cb=' target='_blank'><img src='http://openx2.tempointeraktif.com/www/delivery/avw.php?zoneid=400&cb=&n=a6f00733' border='0' alt='' /></a>
TEMPO Interaktif, Bucharest - Wayne Rooney memborong gol lewat titik penalti saat Manchester United mengalahkan klub Rumania Otelul Galati 2-0 pada pertandingan laga Grup C Liga Champions di Stadion National. Gol Rooney membuat peluang si Setan Merah lolos dari penyisihan grup terbuka lebar.

Rooney membawa tim kampiun Liga Primer Inggris tersebut meraih kemenangan pertama di penyisihan grup dengan mencetak gol pertamanya pada menit ke-64 lewat titik penalti. Penalti dihadiahkan setelah Sergiu Costin menyentuh bola. Rooney kembali mencetak gol melalui titik penalti pada menit ke-90 setelah ia dijatuhkan Liviu Antal.

Kedua tim harus tampil dengan 10 orang. Kapten Manchester United Nemanja Vidic langsung mendapat kartu merah karena pelanggaran keras terhadap Gabriel Giurgiu pada menit ke-66. Sedangkan pemain Otelul Galati Milan Perendija mendapat kartu kuning kedua semenit sebelum pertandingan berakhir.

Hasil tersebut membuat Manchester United merangkak ke posisi kedua klasemen sementara Grup C dengan lima poin. Si Setan Merah terpaut dua poin dari pemimpin klasemen sementara Benfica. Pada pertandingan sebelumnya, Manchester United sempat ditahan imbang melawan Benfica dan Basel sebelum mengalahkan Otelul.

"Saya sangat puas dengan hasil ini. Ini malam panjang dan kami harus bersabar," ujar Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson. "Saya tidak merasa kami beruntung. Akan tetapi, kami adalah tim yang tampil lebih  baik. Saya rasa kami tampil lebih baik di babak kedua."

Pelatih Otelul Dorinel Munteanu sangat kecewa dengan kekalahan tersebut. "Kami tampil bagus di babak pertama. Tetapi kami kalah. Saya sangat kecewa," ujarnya. "Kami tampil bagus melawan sebuah tim yang awalnya saya anggap kami tidak punya peluang."

Meski menghadapi tim yang belum pernah ia dengar sebelumnya, Ferguson tetap menurunkan susunan pemain terbaiknya. Salah satunya menampilkan Rooney yang hanya menjadi pemain cadangan saat Manchester United ditahan imbang Liverpool 1-1 akhir pekan lalu. Ferguson pun menurunkan Javier Hernandez dan Vidic, yang kembali setelah absen karena cedera.

Kendati menurunkan format tim terbaiknya, Manchester United kesulitan mendobrak pertahanan Otelul.

"Mereka adalah tim yang sangat bekerja keras dan sangat terorganisir," kata Ferguson. "Pelatih mereka (mantan gelandang Rumania) Dorinel Munteanu seharusnya puas. Tidak mudah mengejar bola sepanjang malam. Dan mereka harus dipuji untuk itu."

Menanggapi kartu merah yang dikantongi Vidic, Ferguson mengatakan, "Itu memang sedikit keras... tetapi saya rasa kakinya memang tinggi. Saya memaklumi tafsiran wasit terhadap kejadian tersebut. Mungkin itu sedikit berbeda di Jerman."

Pada pertandingan lainnya di Grup C, tuan rumah Basel dikalahkan Benfica dengan skor 2-0. Gol Benfica dicetak Bruno Cesar pada menit ke-20 dan Oscar Cardozo di menit ke-75.



AFP/Daniel Mihailescu
<a href='http://openx.detik.com/delivery/ck.php?n=a3a24c19&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE' target='_blank'><img src='http://openx.detik.com/delivery/avw.php?zoneid=66&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE&n=a3a24c19' border='0' alt='' /></a>
Bukarest - Barcelona boleh dibilang kiblat sepakbola saat ini dengan sepakbola indah mereka. Manchester United pun ingin dibawa Sir Alex Ferguson menyamai level permainan Los Cules.

Dengan sepakbola indah mereka dan serta tentu Lionel Messi, Barca bagaikan jadi kekuatan baru sepakbola yang sulit terbendung. Bukti mudahnya adalah 11 gelar yang didapat dalam tiga tahun terakhir.

Sudah begitu permainan mereka pun banyak mengundang puja puji dan tak jarang banyak klub yang mengikuti jejak Barca yang sukses dengan para pemain hasil didikan akademi.

Tak terkecuali raksasa Inggris, MU, yang nyatanya tengah mengikuti jejak Barca dengan mulai memaka para pemain muda di musim ini. Sebut saja Tom Cleverley, Chris Smalling, Phil Jones, Fabio-Rafael, David De Gea dan beberapa pasukan lama yang umurnya masih berkisar 23-26 tahun.

Pilihan Fergie memang sejauh ini tak mengecewakan karena MU masih kompetitif di kompetisi yang mereka itu. Tujuan The Red Devils pun cuma satu yakni menyamai level Barca ke depannya.

"Selalu menjadi tantangan untuk menyamai Barcelona. Kami telah memakai beberapa pemain muda yang punya kemampuan luar biasa, energi yang berlimpah dan semangat, musim ini," tutur Fergie di Mirror.

"Jadi saya berpikir kami membuat langkah besar untuk mencapai level yang Barcelona telah capai dalam dua tiga tahun terakhir," sambungnya.

"Terkadang hal-hal seperti ini sudah ada siklusnya dan saat ini Barcelona saat ini tengah berada dalam siklus fantastis dengan memiliki para pemain yang luar biasa. Namun itu akan berubah setiap saat dan saat ini sepakbola Inggris ada di siklus yang bagus di mana empat tim setiap musimnya mewakili di Eropa," analisnya.

Barca memang kerap jadi penghadang Fergie dan MU untuk menambah titel Liga Champions mereka. Dua kali bertemu di final 2009 dan 2011, 'Setan Merah' harus selalu takluk dari lawannya yang asal Catalan itu.

"Dalam beberapa tahun terakhir kami mencapai final dan semifinal di Eropa. Jadi saya pikir Inggris dan Spanyol sedang berada di atas saat ini. Namun jelas Barca adalah target semua orang," pungkas Fergie.

Inilah Unggulan Kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Asia

Indonesia menempati posisi dua terbawah pada pengundian putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia.

Oleh Agung Harsya

World Cup Brazil 2014 logo
Mobile GOAL.comDengan selesainya seluruh pertandingan putaran kedua kualifikasi 2014 zona Asia, telah ditentukan pula daftar unggulan untuk putaran berikutnya.

Asia Tenggara menjadi perhatian tersendiri karena wilayah ini mengirimkan tiga wakil ke putaran ketiga, yaitu Thailand, Singapura, dan Indonesia. Sayangnya, kemenangan atas Qatar 2-1 gagal membuat Vietnam menyusul para tetangganya karena di laga pertama mereka kalah 3-0.

Putaran ketiga didominasi negara-negara Asia Barat. Bahkan unggulan ketiga dalam undian seluruhnya berasal dari kawasan tersebut. Sementara, Arab Saudi, yang kini dilatih Frank Rijkaard, hanya menempati posisi unggulan kedua sehingga kemungkinan bertemu dengan tim-tim kuat seperti Jepang, Australia, Korea Selatan, Iran, dan Cina tak terhindarkan.

Lima negara yang disebut terakhir menjadi unggulan pertama dalam undian. Bagi Indonesia, bisa dibilang apapun hasil undian tidak ada lawan yang mudah. Sistem unggulan disusun berdasarkan peringkat FIFA terakhir dan secara keseluruhan skuad Merah-Putih menempati posisi dua terbawah.

Undian akan digelar di Rio de Janeiro, Brasil, Sabtu (30/7) esok. Sekjen FIFA Jerome Valcke tampil sebagai pemandu acara undian dan putaran ketiga kualifikasi zona Asia akan dibagi menjadi lima grup masing-masing terdiri dari empat tim. Juara dan runner-up akan lolos ke putaran keempat untuk diadu kembali dalam sistem grup. Asia mendapatkan jatah empat tiket otomatis ke Brasil 2014.

Berikut daftar unggulan selengkapnya:

Unggulan 1: Jepang, Australia, Korea Selatan, Iran, Cina.

Unggulan 2:
Uzbekistan, Qatar, Yordania, Arab Saudi, Kuwait.

Unggulan 3: Bahrain, Suriah, Oman, Irak, Uni Emirat Arab.

Unggulan 4: Korea Utara, Thailand, Singapura, Indonesia, Libanon.

Giampaolo Pazzini: Kemenangan Atas Lille Akan Akhiri Masa Sulit Inter

Giampaolo Pazzini mengatakan kemenangan ini membuat kepercayaan diri Inter Milan pulih.

Oleh Aditya Ramadhan

Giampaolo Pazzini - Inter (Getty Images)
Getty Images
Striker Giampaolo Pazzini mengatakan dirinya yakin kemenangan atas Lille akan membantu Inter Milan keluar dari masa sulit.

Pazzini mencetak gol tunggal kemenangan Nerazzurri di Stadium Lille Métropole, yang membuat Inter kini memimpin Grup B Liga Champions dengan enam angka.

"Ini kemenangan penting, kendati kami kesulitan di babak kedua," ujar Pazzini.

"Kami benar-benar membutuhkan kemenangan ini, karena yakin hanya kemenangan yang membuat kepercayaan diri kami pulih," lanjutnya.

Pazzini juga mengatakan Inter masih harus bekerja keras, dan memperlihatkan kemajuan. Saat ini, Inter berada di tepi zona degradasi di klasemen sementara Serie A Italia.

"Kami harus tetap optimitis mampu meraih banyak angka untuk memperbaiki posisi kami di Serie A," katanya.

Ia juga menggaris-bawahi pentingnya kehadiran Thiago Motta dan Wesley Sneijder. Keduanya, kata Pazzini, menjadikan permainan Inter Milan berbeda.



ilustrasi (dok. detiksport)
<a href='http://openx.detik.com/delivery/ck.php?n=a3a24c19&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE' target='_blank'><img src='http://openx.detik.com/delivery/avw.php?zoneid=66&cb=INSERT_RANDOM_NUMBER_HERE&n=a3a24c19' border='0' alt='' /></a>
Jakarta - Kisruh hak siar Liga Indonesia memanas dalam beberapa hari terakhir. Sebagai pemegang hak siar, stasiun televisi ANTV pun membeberkan kronologi masalah ini.

Sampai saat ini, ANTV masih memegang hak siar Liga Indonesia, setidaknya hingga enam musim ke depan. Tapi, gelagat PSSI yang akan mengoper hak siar ke MNC Group membuat stasiun televisi milik keluarga Bakrie itu bereaksi.

Dalam jumpa pers di Lagunas Resto, Senayan, Jakarta, Rabu (12/10/2011), Wakil Direktur Sport ANTV Reva Deddy Utama menjelaskan kronologi masalah hak siar yang melibatkan mereka dan PSSI.

"Ini semua diawali berpindahnya kepengurusan PSSI dari Bapak Nurdin Halid ke Bapak Djohar Arifin. Dengan adanya suksesi kepengurusan, sebenarnya wajar saja kalau pengurus baru ingin me-review kontrak. Setiap kontrak memang pantas ditinjau ulang dengan berbagai pertimbangan, apalagi kini jumlah pertandingan makin banyak," terang Dedi.

"Kami kemudian melakukan pendekatan ke PSSI. Saya sendiri bertemu Pak Djohar dan Pak Farid, sedangkan direktur saya bertemu (sekjen PSSI) Pak Tri Goestoro. Semuanya bilang 'kita akan lihat nanti'," tambahnya.

"Tapi, kemudian berkembang isu PSSI akan melakukan bidding ulang. Dari sini kemudian terjadi polemik."

"Pada tanggal 12 September, kami mengirim surat ke PSSI dan meminta audiensi untuk membicarakan masalah posisi ANTV sebagai TV partner dan pemegang rights Liga Indonesia. Tidak ada jawaban."

"Kemudian kami kirim surat lagi tanggal 22 September untuk minta audiensi lagi. Tidak ditanggapi juga."

"Kalau di koran ada polemik PSSI akan melakukan bidding ulang, kami cuma diam. Bagi kami, tidak ada bidding karena TV rights ini sudah jadi milik kami."

"Tanggal 4 Oktober kemarin, kami dipanggil PSSI. Kepada kami disampaikan bahwa ada satu grup TV yang sudah memberi penawaran sekian. Nah, ANTV diberi penawaran, berani nggak me-review kontrak."

"Kami siap melakukan review kontrak untuk menyesuaikan harga. Tapi, kami tidak mau dianggap bidding. Bagi kami, kamilah pemegang rights-nya. Jadi, ini bukan bidding."

"Untuk membuat penawaran tersebut, kami meminta PSSI untuk mengirim jadwal pertandingan. Dari jadwal itulah, kami bisa menghitung harga dari pertandingan-pertandingan tersebut. Artinya, dari jadwal itulah kami bisa menghitung berapa yang bisa siaran langsung, berapa yang siaran tunda, ke mana daerahnya."

"Jadwal baru dikirim oleh PSSI pada tanggal 7 Oktober jam 6 sore. Setelah kami pelajari, jadwalnya tidak benar. Ada 552 pertandingan dalam waktu tujuh bulan. Bagi kami, jadwal ini tak mungkin dipakai untuk menghitung penawaran."

"Kemudian kami mengirim surat ke PSSI pada tanggal 11 Oktober yang menyatakan jadwalnya tidak benar sehingga kami tidak bisa memberi penawaran. Kami minta diberi jadwal yang benar. Tapi, sampai hari ini jadwal itu tak diberikan."

"Tahu-tahu, PSSI menganggap ANTV tidak memberi respons positif. Ini tidak benar. Kami memberi respons positif. Kami tak bisa memberi penawaran karena jadwalnya tak tertata dengan baik. Oleh karena itu, saya heran kalau ada TV yang bisa memberi penawaran. Saya tidak yakin."

Sampai saat ini pihak PSSI belum memberikan statemen terkait polemik hak siar ini. Ketika detikSport mencoba mengonfirmasi kepada Sekjen PSSI, Tri Goestoro, ia menyarankan untuk bertanya kepada Komite Eksekutif. Namun, tidak ada satu pun yang bisa dihubungi.

Kick-off Liga Indonesia musim baru sendiri dijadwalkan bakal bergulir tiga hari lagi, yakni pada 15 Oktober mendatang.
Search